ANTISIPASI PENYEBARAN VIRUS CORONA, PPDB ADZKIA DITUNDA

0 Comments

Mewabahnya virus corona membuat beberapa kegiatan SMP Adzkia jadi tertunda, tak terkecuali proses penerimaan santri baru yang telah berlangsung sejak awal februari kemarin. Beberapa rangkaian kegiatan dalam penerimaan siswa baru ini terpaksa harus ditunda, lantaran mengikuti beberapa kebijakan pemerintah dan yayasan Daarut Tauhiid yang mengharuskan untuk semua aktifitas diharapkan dikerjakan dari rumah; belajar, bekerja, dan beribada di rumah. Selain itu, semua kegiatan yang dengan basis pengumpulan masa harus ditiadakan. Hal ini dimaksudkan untuk memutus rantai penyebaran virus corona yang saat ini sedang merebak di negeri ini.

Beberapa rangkaian kegiatan penerimaan siswa baru yang terpaksa ditunda diantaranya adalah home visit (survey), cetak kartu tes dan pelaksanaan tes seleksi itu sendiri. Sedianya rangkaian ini berlangsung di bulan maret ini, namun karena merebaknya virus corona maka langkah antisipasi pun diambil yaitu dengan menunda sementara kegiatan PPDB. Sedangkan pelaksanaan PPDB akan dilanjutkan jika kondisi sudah normal kembali.

“Kami terpaksa harus menunda sementara kegiatan PPDB ini sebagai salah satu ikhtiar agar tidak terjadi penularan virus corona yang saat ini sedang merebak di negeri kita, insyaallah akan kita lanjutkan setelah kondisi sudah normal. Mudah-mudahan setelah lebaran bisa kita lanjutkan” kata akrom selaku panitia PPDB.

Selanjutnya, informasi mengenai kelanjutan proses seleksi ini akan disampaikan melalui kanal website dan bebera media sosial SMP Adzkia Islamic School serta akan diupayakan untuk mengirim SMS ke setiap peserta. Bagi peserta yang saat ini sedang di rumah dipersilahkan untuk menyiapkan materi tes yang akan ujikan nanti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *